DISINI

NATAL & PISANG GORENG

Merayakan Natal bersama keluarga pastinya terasa istimewa. Perayaan ini semakin berkesan dengan hadirnya hidangan Natal dan kue khas Natal. Kerap tampil dalam bentuk yang menggugah selera, ini dia kue pisang goreng yang menjadi kue kebanggaan khususnya warga seburi dan sekitarnya. Pencuci mulut beraroma khas muko ini berasal dari Waihelan. Awalnya pisang (muko) ini menjadi pendamping minum kopi di setiap pagi sebelum kekebun. Aroma muko diyakini dapat memberi sensasi hangat untuk tubuh. Natal yang hadir bertepatan dengan musim dingin membuat kue ini pun selalu hadir di dalam perayaan Natal sehingga Pantas untuk di dijuluki kue natal. Kue Natal Pisang Goreng ini terbuat dari buah pisang masak, dan minyak goreng kelapa (Hela Tapo) dibuat dalam berbagai bentuk. Tujuan awalnya adalah agar menarik perhatian saat dihidangkan. Karena bentuknya bervariasi dan disukai banyak orang, kue pencuci mulut ini kerap dijadikan hadiah Natal. Seperti biasanya perayaan Natal di kampung damai ini dirayakan dengan cara yang sangat populis bgi setiap orang yang menikmatinya. Setelah kembali dari gereja semua warga dari anak-anak sampai orang dewasa pergi berjabatan tangan masuk dari rumah kerumah secara berkelompok dan di tutup dengan duduk bersama untuk merencanakan acara malam penutupan tahun. Hal ini telah menjadi kebiasaan turun temurun warisan nene-bele setelah mereka mengenal Agama.

1 komentar: